Sudah Saatnya Menjadikan Blogmu Sebagai Sumber Penghasilan!!!!!!!!

Selfie di Depan Standing Banner Acara (dokpri)


Kamu memiliki blog? Sudah berapa pembacanya? Sudah berapa penghasilannya?

Itulah pertanyaan yang mendasar dari orang kepada diriku. Dan ternyata pada kesempatan hari yang ceria pada Sabtu 17 November 2018 yang lalu (late post ceritanya nih... :D) juga kembali ditanyakan oleh Pak Yulius Agus Prasetiyanto selaku CEO Geniee dengan nada yang kekinian: ‘Seberapa greget kalian sebagai blogger?Ini berkaitan erat dengan passion dan masa depan seorang blogger. Apakah Blognya bisa menjadi sumber penghasilan?. Pertanyaan yang menohok itu kembali tercuat, kepadaku dan juga 79 peserta event Viva Talk di Cocowork D’Labs Building, Menteng Thamrin Jakarta Pusat.

Pak Yulius kembali menjelaskan bahwa sebaiknya (dan jangan sampai) menjadi seorang blogger dengan ribuan tulisan tapi tidak ada yang membayar. Yang sebaiknya dilakukan oleh seorang blogger itu adalah bahwa seorang blogger harus PeDe menjadi bagian dari publisher. Dan sebagai informasi juga bahwa pelaksana kegiatan bincang santai yaitu viva.co.id adalah reputable publisher, yaitu sebagai publisher yang ternama di Indonesia. Dan kegiatan bertema “Commercial Blog Writing, How to Monetize IT?” diadakan bersama Geniee agar viva bisa membantu para blogger untuk bisa memonetize blognya menjadi berpenghasilan.

Pak Yulius pada kesempatan tersebut pula mengajak para blogger untuk bisa menjadikan blognya supaya bisa berpenghasilan. Sebuah caranya yaitu dengan bergabung dengan Geniee. Fyi, geniee adalah sebuah platform penyedia jasa monetize asal Jepang, dan mulai merambah masuk ke Indonesia di tahun 2015. Nah, Geniee bekerja sama dengan viva dan puluhan media mainstream lainnya di Asia termasuk sudah berhubungan dengan para publisher di Jepang dan Vietnam.
Yulius Agus Prasetiyanto, CEO Geniee

Bagaimana caranya biar blog bisa menghasilkan? Tentu saja dengan ads yang terlayang di blog donk. Namun, sering kali adz itu sulit bin rumit untuk bisa masuk ke dalamnya. Dan Geniee di sini bisa membantu pada blogger dengan adanya dua layanan yaitu SSP Geniee dan Google Ads.

Sebuah kesempatan langka karena di sini, blogger bisa mendapatkan konsultasi secara gratis dari Geniee terutama konsultasi tentang Meningkatkan traffic blog, SEO, Optimizing serta info terbaru terkaiit kebijakan terbaru dari Google. Geniee bisa membantu blogger memanfaatkan fitur DSP (Demand Supply Platform) yang terhubung dengan sumber yang menyeluruh di dunia.
Vlog rahasia monetisasi blog (dokpri)


Dalam menekuni sebuah blog agar bisa menghasilkan tentu tidak lepas dari yang namanya konten dari sebuah tulisan, penyebaran tulisan dengan SEO, dan menghasilkan tulisan dari blog. Yuks dilanjut membaca secara runutnya, hehehehe....

Tips Commercial Blog Writing

Dalam sebuah monetize agar blog bisa memiliki penghasilan, terutama berkaitan erat dengan pengunjung di blog donk. Nah, agar blog ramai pengunjung tentu tips yang pertama yaitu bagaimana tulisan yang di blog bisa menjual dan mencari pembaca itu sendiri. Dan pada kesempatan Viva Talks itu dihadirkanlah Maya Sofia selaku editor di viva.co.id. Mbak Maya itu juga membeberkan sebuah trik agar tulisan itu bisa membius pembaca untuk berkunjung ke blog dan membaca tulisan dari penulis blog.
Maya Sofia, Editor viva.co.id

Mbak Maya, membeberkan sebuah trik bagaimana agar tulisan bisa diminati oleh pembaca yaitu langkah pertama dengan banyak membaca buku terutama jenis buku novel. Hal ini karena saat kali pertama Mbak Maya terjun menjadi seorang editor tulisannya sering banyak menuai kritik tentang kurang bernilai dan kurang mempunyai jiwa tulisan. Dan pada kesempatan tersebut, Mbak Maya diberitahu oleh seniornya untuk sering-sering membaca novel agar tulisan bisa mengalir dengan sendirinya. Manfaat lainnya dengan membaca tentu saja yaitu dapat melahirkan ide, menambah wawasan, memperkaya kosa kata dan sudut pandang tersendiri dari tulisan.

Tips kedua yang disampaikan oleh Mbak Maya yaitu Jujur dan Originial dalam sebuah tulisan di blog. Hal ini dimaksudkan oleh Mbak Maya yaitu tulisan konten di blog itu tidak boleh plagiat sehingga bisa meraih kepercayaan pembaca untuk selalu berkunjung ke blog. Nah, banyak juga penulis yang melakukan hal tidak baik berupa plagiat tulisan tertentu. Untuk mencek tulisan itu plagiat atau tidak bisa juga dicek di https://plagiarismcheckerx.com. Nah, sobat semua yang selaku penulis blog berhati-hatilah untuk hal ini, dan senantiasalah jujur dalam menulis dan tidak menjadi seorang plagiator.

Pergunakan selalu 5W+1H dalam setiap konten tulisan ini juga sangat mempengaruhi tulisan konten di blog ternyata. 5W+1H itu merupakan sebuah singkatan dari What, Who, When, Where, Why, dan How. Konsep ini dijelaskan oleh Mbak Maya bahwa untuk mendapatkan sebuah cerita yang utuh untuk setiap konten tulisan nantinya. Konsep ini masih inget juga donk bahwa di sekolah sudah diajarkan bahwa konsep ini sangat berarti terutama dalam dunia jurnalistik, penelitian, serta investigasi polisi. Nah, dalam tulisan di blog juga senantiasalah mendetailkan tentang 5W+1H ini agar pembaca bisa terus membaca tulisan kita dan tulisan kita dapat memberikan manfaat kepada pembaca tersebut.

Dalam hal memberikan sebuah informasi kepada pembaca blog senantiasalah menggunakan panca indra yang ada dan maksimalkan. Mengapa penggunaan seluruh panca indra sangat dianjurkan, tentu saja agar tulisan lebih berwarna. Bisa dilihat pada jenis tulisan novel yang ada bahwa novel yang baik itu selalu menggunakan dan juga memaksimalkan seluruh panca indra.

Yang lebih menarik lagi dalam sebuah tulisan di blog, yaitu dengan memahami dan menggunakan EYD (Ejaan yang Disempurnakan). EYD saat ini sudah diganti dengan EBI (Ejaan Bahasa Indonesia). Untuk melihat ketersesuaian dengan EBI bisa dicek secara gratis melalui web pemerintah yaitu https://kbbi.kemdikbud.go.id. Penggunaan EBI yang lebih baik tentu akan berdampak kepada penulis blog dengan lebih elegan dan lebih profesional tentunya.

Tulisan blog juga akan lebih menarik dengan adanya penambahan foto maupun video. Jika menampilkan foto ataupun video yang diambil dari web atau milik orang lain, senantiasalah meminta ijin kepada pemiliknya. Juga usahakanlah dalam sebuah tulisan selalu memberikan keterangan siapa pemilik dari foto ataupun video tersebut. Hal ini dikenal dengan adanya Copyright yaitu sebuah hasil karya dari orang tertentu. Copyright ini memberikan sebuah makna untuk dapat menghargai hasil karya orang lain.

Lalu, bagaimana agar tulisan konten bisa memiliki daya tarik commercial? Nah, hal ini bisa disiasati dengan mengetahui target pembaca blog. Dari target pembaca yang ada, buatlah judul yang sesuai dengan target pembaca tersebut. Dalam hal penulisan judul Mbak Maya memberikan tips dalam penulisan judul seperti didahului dengan kata tips, atau bisa juga dengan ‘konten panduan’ kepada pembaca. Blog yang bisa banyak dikunjungi yaitu yang menyediakan informasi yang dibutuhkan kepada pembaca. Sebuah tips menarik pula dari Mbak Maya yaitu dalam penulisan di blog usahakan tulisan menghindari SARA dan jangan membandingkan seseorang. Jenis tulisan dengan menonjolkan SARA akan lebih menuai ketidakmanfaatan sehingga mengakibatkan pembaca sedikit di tulisan konten yang dibuat di blog.

Penjelasan yang runut dari Mbak Maya sangat membantu dalam pembuatan konten blog yang menarik di blog. Masih setia membaca tulisanku donk, sejenak boleh sediakan cemilan agar lebih renyah dalam membaca tulisanku ini, betul apa betul..

Tips Penulisan SEO dan Penyebaran Konten

Pada pemahaman tentang SEO, viva talks menghadirkan Febri Fristian selaku Media Consultant Geniee. Mas Febri menjelaskan bahwa terkait SEO bukanlah hal yang mudah dan juga bukan hal yang sulit untuk dipelajari. Mas Febri memberikan sebuah gambaran bahwa dalam SEO ini diibaratkan degan sebuah kue ulang tahun dimana terdapat lilin, toping, pemanis kue dan penghias kue. Begitupun dalam SEO juga terdapat SEM, Social Media, dan Link, juga terdapat Content, Website Structure, dan CMS/Platform.
Febri Fristian, Media Consultant Geniee

SEO yang dimaksudkan agar tulisan dalam blog bisa berada di halaman pertama mesin pencari seperti google ataupun lainnya. Dalam konten SEO Mas Febri memberikan sebuah penjelasan bahwa konten tulisan agar disesuaikan dengan kategori tulisan. Menentukan pula keyword dan long-tail keyword sebelum penulisan konten tulisan. Konten yang unik merupakan sebuah nilai yang baik untuk SEO. Bahkan, dalam SEO sendiri usahakan bahwa jumlah kata yaitu sekitar 1.000-1.200 kata untuk merujuk ke konten bermuatan SEO, sedangkan tulisan dengan jumlah kata sebanyak 2.000-2.500 ini adalah sebuah konten dengan muatan tema review.

Dalam hal SEO juga pergunakan link URL yang pendek. URL ini bukan judul loh, tapi dengan pendeknya URL akan lebih baik dan semakin tinggi kesempatan mendapatkan tempat di page 1 google. Mas Febri sendiri memberikan sebuah strategi untuk mendapatkan keyword yang tepat dan suaya menjadi trend yaitu dengan pemanfaatan tools yang ada di google seperti GoogleTrends.

Jika Konten suah dibuat dengan semenarik dan semaksimalnya, maka langkah selanjutnya yaitu penyebaran konten dengan pendistribusian secara online. Distribusi bisa dilakukan dengan penyebaran melalui Media Komunikasi (whatsapp, line, blackberry messenger, dan lain sebagainya), ataupun Media Sosial (facebook, twitter, instagram), serta bisa juga melalui tools lainnya (blog, video, podcast, infografik, e-book dan lainnya.

Setelah menyebarkan konten maka lakukan secara rutin untuk evaluasinya, cek selalu kanal apa yang lebih efektif dalam pendistribusiannya. Dalam hal ini, Mas Febri juga menyarankan agar lebih fokus pada satu kategori yang cocok terhadap sajian konten di blog, lalu kerucutkan dan sesuaikan dengan passion yang ada.

Saatnya untuk Monetize Your Traffic

Di kala konten tulisan telah dibuat, dan telah disebarkan maka akhir dari mendapatkan penghasilan melalui blog yaitu sebuah cara untuk monetisasi trafik dalam tulisan. Hal ini bisa dilakukan dengan bantuan geniee.co.id dengan bantuan Geniee Ads nya.

Yudha Satrya Wardhana, Media Manager Geniee

Sebagaimana yang dijelaskan oleh Pak Yulius bahwa Geniee menyediakan Periklananan Geniee yang merupakan penyedia layanan berupa konsultasiyang bisa membantu lebih cepat untuk periklanan di blog yang dimiliki. Hal ini tentu sangat memudahkan para pemilik blog untuk bisa masuk ke Ads. Pernah dong, sulitnya menambahkan fitur Ads di blog. Nah, justru disini Geniee memberikan bantuan sebagai penghubung antara publisher (blogger) dengan penyedia jasa advertising dengan fasilitas mesin.

Jika biasanya GoogleAds selaku penyedia iklan memberikan sistem pembayaran secara paypall saja, namun dengan bantuan Geniee Technologgy Indonesia ini publisher (blogger) bisa mendapatkan hasil pembayaran bisa melalui paypall ataupun bank transfer. Nah, ini tentu sangat user friendly bagi publisher itu sendiri.

Geniee Google, sebuah sebutan untuk rekanan dari google ini sudah tersebar di  Asia diantaranya yaitu Jepang, Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapuraa dan Indonesia. Geniee Google ini sangat membantu dalam hal penataan letak di blog yang sesuai (bisa di awal, tengah ataupun akhir tulisan maupun blog). Saat blog dilihat di smartphone, ataupun dalam desktop komputer maka Geniee akan bekerja menyesuaikan letak iklan untuk tampilan blog sang publisher. Hal ini tentu memudahkan publisher dalam mendapatkan uang karena letak yang pas sehingga bisa mengarahkan pembaca untuk mengklik iklan tersebut. Dan hasilnya tentu saja, uang akan menghampiri sang publisher donk.

Dalam hal kerja tersebut, Mas Yudha menjelaskan daya kerja Programmaticnya yaitu bisa Real Time Bidding (RTB) maupun Programmatic Direct. Kedua hal tersebut terdapat kelebihan dan bisa menyesuaikan dengan posisi iklan bisa di dalam widget (di header atau footernya) maupun di dalam setiap tulisan (di awal, tengah, ataupun akhir tulisan).

Yang paling membahagiakan yaitu dengan adanya Geniee AdNetwork sangat membantu blogger dalam hal monetisasi dengan daya dukung teknologi dan sistem Geniee yang modern dan ter-upgrade.

Nah, saat ini bukan saatnya lagi blogger untuk menghasilan konten tulisan saja donk, tetapi bisa juga berubah menjadi: “Blogger yang greget itu saat bisa monetisasi blognya menghasilkan uang donk”, Eaaa...

Poster Acara (dok.Viva)

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer